Sabtu, 05 Juli 2014

Jahe & Kunyit Ampuh Sembuhkan Nyeri Badan

www.obatherbaltradisionalkanker.blogspot.com
UNTUK mengurangi rasa nyeri di badan, Anda bisa menggunakan herbal. Selain mudah didapat, obat-obatan tersebut juga aman dikonsumsi.


Obat-obatan herbal memang tengah booming saat ini. Tidak hanya di bagian tertentu, tapi juga bisa meredakan nyeri tubuh secara menyeluruh. Berikut ulasannya, sebagaimana dilansir Healthmeup.


Jahe

Jahe mengandung phytochemical yang bisa membantu seseorang mengurangi peradangan. Selain itu, jahe juga dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah. Alhasil, jahe bisa menyembuhkan nyeri sendi secara efektif. Untuk mendapatkan manfaat itu, Anda hanya perlu mencampurkan jahe dengan teh herbal. Secara perlahan, rasa nyeri tersebut akan berkurang.


Kunyit

Bumbu dapur ini sudah terkenal dengan sifat penyembuhannya.  Kunyit juga bisa mampu mengendalikan rasa sakit akibat peradangan. Lebih dari itu, kunyit juga meningkatkan sirkulasi darah, sistem imun, memperbaiki jaringan, dan mendetoksifikasi racun-racun dalam tubuh.
Minyak kayu putih

Minyak kayu putih mengandung tannis yang sangat membantu mengurangi pembengkakan dan rasa sakit. Selain itu, minyak kayu putih sangat bermanfaat untuk menyembuhkan nyeri sendi dan otot.


Minyak zaitun 
Minyak zaitun mengandung oleocanthal yang sudah dikenal bisa mencegah produksi dua enzim penyebab peradangan. Untuk mencoba manfaat minyak zaitun, gunakan minyak ini untuk memijat daerah sakit  untuk mengurangi rasa nyeri. Lebih dalam, gunakan minyak zaitun atau minyak zaitun extra virgin untuk hasil yang lebih baik.
(fik)

Qalbinur Nawawi - Okezone 
Sumber : www.okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...